You are here:RSIJCP/Web/Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih - Web
0

Alhamdulillah, puji syukur kami sampaikan.
Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih terus berupaya untuk mendapatkan kepercayaan dari masyarakat. Berbagai macam upaya dilakukan manajemen bersama pegawai dalam rangka memberikan pelayan yang optima sesuai dengan standar dan prosedur.

Pengawasan dan Peningkatan mutu pelayanan bagi pelanggan merupakan fokus utama Manajemen Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih. Salah satu upaya yang dilakukan adalah Survei verifikasi ke 2 pada tanggal 24 dan 25 Agustus 2018 yang dilakukan Komite Akreditasi Rumah Sakit (KARS)

31/07/2018
5820 kali
0

Gastroenterohepatologi merupakan cabang ilmu penyakit dalam yang berkaitan dengan gangguan pada sistem pencernaan dan organ hati. Beberapa penyakit yang ditangani oleh dokter gastroenterohepatologi, yaitu gastritis, tukak lambung, hepatitis, dan pankreatitis.

Terakhir diubah pada Minggu, 21 Juli 2024 00:45
3743 kali
0

Syarat dan Ketentuan Pendaftaran 

  • Khusus untuk pasien yang telah memiliki NOMOR REKAM MEDIS (No. RM)
  • Pendaftaran minimal dilakukan mulai H-7 hingga H-1 hari sebelum berobat.
  • Jika tidak tersedia slot kuota di hari tersebut, maka akan dijadwalkan dihari lain oleh petugas pendaftaran
  • Pendaftaran dibuka hari Senin s/d Sabtu mulai pukul 08.00 s/d 19.00 WIB 
  • Hari Minggu & Libur Nasional pelayanan booking TUTUP
  • Bagi pelanggan yang mendaftar diluar dari jam yang ditentukan akan dilayani sesuai antrian waktu pendaftaran

Format pendaftaran pasien BPJS

  • Nama Pasien: Nama Pasien yang akan berobat
  • Nomor Rekam Medis: Nomor Rekam Medis/Nomor Kartu Berobat Pasien
  • Nomor Kartu BPJS: Nomor kartu di kartu BPJS
  • Tanggal Kunjungan: Tanggal Pasien akan berobat
  • Nama Dokter: Nama Dokter
  • Poli Tujuan: Nama Klinik

Format pendaftaran untuk pasien Umum, Jaminan, Perusahaan dan Asuransi 

  • Nama Pasien: Nama Pasien yang akan berobat
  • Nomor Rekam Medis: Nomor Rekam Medis/Nomor Kartu Berobat Pasien
  • Tanggal Kunjungan: Tanggal Pasien akan berobat
  • Nama Dokter: Nama Dokter
  • Poli Tujuan: Nama Klinik
  • Pasien Umum/Jaminan/Asuransi

 Untuk melakukan pendaftaran Pasien Rawat Jalan via Whatsapp silahkan klik chat. Lengkapi informasi pada kolom Whatsapp sesuai data yang dibutuhkan.

17/07/2018
33844 kali
0

Alhamdulillah Rabu 11 Juli 2018 Gubernur Provinsi DKI Jakarta telah meresmikan Ruang Rawat Inap TB RO (Resisten Obat) di Rumah Sakit Islam Jakarta (RSIJ) Cempaka Putih.
Dalam sambutannya Anies Rasyid Baswedan menyampaikan bahwa Pemprov akan memastikan melindungi seluruh warga Jakarta dari segala macam potensi penyakit menular termasuk TB. Pemprov DKI Jakarta akan mengikhtiarkan pencegahannya. Aspek promotif dan preventif dilakukan oleh Pemprov DKI Jakarta dan RS Islam Jakarta Cempaka Putih menyiapkan kuratif untuk pengobatannya. Pemprov DKI Jakarta mengapresiasi usaha yang dilakukan manajemen dalam pemberantasan penyakit TB. RS Islam Jakarta Cempaka Putih adalah RS swasta pertama di Indonesia yang memiliki fasilitas rawat inap untuk TB RO, dan yang pertama itu tiada duanya. Insya Allah dengan kerja bersama kita, Jakarta bisa sepenuhnya bebas dari TB.

Peresmian ini dalam acara Silaturrahim Milad ke 47 RS Islam Jakarta Cempaka Putih

12/07/2018
7462 kali
0

Pada tahun 1979 atas bantuan presiden Soeharto dibangun lagi empat buah gedung perawatan. Pada tahun inilah istilah Zaal dirubah menjadi Pavilium. Masih pada tahun  tersebut dengan dukungan anggaran pendapatan sendiri Rumah Sakit Islam Jakarta berhasil membangun Apotik, kamar Rontgen dan laboratorium. Pada tahun 1981 dibangun lagi ruang perawatan kelas 1 dengan kapasitas 32 tempat tidur dan asrama putera dengan kapasitas 56 orang.

0

Dengan penataan manajemen yang ketat, maka pada tahun 1975 Rumah Sakit Islam Jakarta ternyata memperoleh surplus dana. Atas peran Bapak Fahmi Chotib, Drs,Ek sebagai Direktur Keuangan dengan keahliannya dibidang manajemen sangat dirasakan, demikian pula peran Bapak HS.Projokusumo yang selalu mengingatkan akan pentingnya peralatan, pemeliharaan dan internal control. Namun demikian dana tersebut belum mencukupi untuk pengembangan sarana fisik, alat-alat medik maupun peningkatan biaya hidup karyawan yang jumlahnya dari tahun ke tahun terus meningkat.

0

Pada tahun 1973 dibangun ruang perawatan kelas I dengan kapasitas 16 tempat tidur.

0

Pada tahun 1972 Rumah Sakit Islam Jakarta mendapatkan bantuan dari presiden Soeharto dalam pembangunan kamar operasi.

0

Layanan terpadu TB Resistensi Obat adalah Pelayanan Klinis yang bersifat komprehensif, terpadu dan menyeluruh terhadap pasien dengan diagnosis : TB Poli-Resisten, TB Multi Drug Resistant (MDR), TB Pre-Extremly Drug Resistant (XDR) dan TB XDR

Ruang pertemuan pasien (sesuai dengan persyaratan PPI TB) berada dihalaman luar Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih. Ditempat ini bisa juga dilakukan pendampingan pasien minum obat oleh dokter.

Alamat : Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih
Jalan Cempaka Putih Tengah I/1 Jakarta 10510
Telp : (021) 425 0451, 428 01567 ext 851 (Jam Kerja)
Faks : (021) 420 6681
Email: Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Emergency : Ns. Budi Rahmawati, S.Kep
0815 888 2640

26/03/2018
21453 kali
0

Rumah Sakit Islam Jakarta turut serta dalam memperingati Hari Tuberkulosis Sedunia yang dilaksanakan di Lapangan Monas pada Sabtu pagi (24 Maret 2018). Kegiatan ini dihadiri pula oleh Menteri Kesehatan yang diwakili oleh Dirjen P2P Kemenkes RI dr. Anung Sugihantono, M.Kes, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta dr. Kusmedi Priharto, Sp.OT dan Kasudinkes Jakarta Pusat drg. Yuditha E.P, M.Kes. Ketiganya turut menandatangani komitmen pemberantasan TBC di booth Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih. Hadir pula Prof. Dr. dr. Tjandra Yoga selaku Representativ WHO di India yang juga teman sejawat konsulen dan pemerhati TBC. 

Dalam kegiatan ini pula, Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih memperkenalkan layanan baru yang dimilikinya yaitu Pelayanan Rawat Inap TB - RO (Resistensi Obat) yang Insya Allah akan diresmikan pada bulan Mei 2018. Layanan terpadu TB Resistensi Obat adalah pelayanan klinis yang bersifat komprehensif, terpadu dan menyeluruh terhadap pasien dengan diagnosis : TB poli-resisten, TB mono-resisten, TB Multi Drug Resistant (MDR), TB Pre-extremly Drug Resistance (XDR) dan TB XDR. WHO Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih - Web

Bersama Representativ WHO, Prof. Dr. dr. Tjandra Yoga

 

Bersama-Direktur-Utama Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih - Web

Bersama Direktur Utama, dr. Metta Desvini PS, Sp.KJ

 

Tanda-tangan-Komitmen Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih - Web

Penandatanganan Komitmen Berantas TBC

 

 

drg.-Yuditha Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih - Web

Bersama Kasudinkes Jakarta Pusat (Tengah)

 

26/03/2018
3796 kali
0

Setelah melalui lika-liku perjuangan yang sangat panjang dan melelahkan, akhirnya pada tahun 1971 tepatnya pada tanggal 23 juni 1971, Rumah Sakit Islam Jakarta berdiri dengan kokoh yang diresmikan oleh Presiden Soeharto. Pada saat itu Rumah Sakit Islam Jakarta memiliki gedung dengan fasilitas ruang perawatan 56 tempat tidur.

Halaman 26 dari 63

Pendaftaran Rawat Jalan

Promo Layanan. *baca syarat dan ketentuan berlaku
Rekanan RS Islam Jakarta Cempaka Putih #Asuransi #BUMN #BUMD #Perusahaan

Terakreditasi Nomor. LARSI/SERTIFIKAT/096/02/2023

Lulus Tingkat Paripurna      

Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih

  • Jl. Cemp. Putih Tengah I No.1, RT.11/RW.5, Cempaka Putih Timur, Kecamatan Cempaka Putih, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta. 10510
  • +6221 4280 1567
  • +6221 425 0451
  • rsijpusat@rsi.co.id

Pendaftaran Pasien Rawat Jalan Khusus BPJS

Pendaftaran Rawat Jalan Pasien Umum, Jaminan Perusahaan & Asuransi

  • +6221 425 0451 ext. 6508

Visitors

© 2018-2024. Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih